Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2017

Perbatasan Perairan Indonesia dan Thailand

PERMASALAHAN : Garis Batas Landas Kontinen Indonesia dan Thailand adalah garis lurus yang ditarik dari titik pertemuan ke arah Tenggara. Hal itu disepakati dalam perjanjian antara pemerintah Indonesia dengan Thailand tentang penetapan Garis Batas Dasar Laut di Laut Andaman pada 11 Desember 1973. Titik koordinat batas Landas Kontinen Indonesia-Thailand ditarik dari titik bersama yang ditetapkan sebelum berlakunya Konvensi Hukum Laut PBB 1982. Karena itu, sudah selayaknya perjanjian penetapan titik-titik koordinat di atas ditinjau kembali. Apalagi Thailand telah mengumumkan Zona Ekonomi Eksklusif dengan  Royal Proclamation  pada 23 Februari 1981, yang isinya;  “The exclusive Economy Zone of Kingdom of Thailand is an area beyond and adjacent to the territorial sea whose breadth extends to two hundred nautical miles measured from the baselines use for measuring the breadth of the Territorial Sea”.  Pada prinsipnya Proklamasi ZEE tersebut tidak menyebutkan tentang penetapan batas

Bandara Internasional Ngurah Rai

Nama                   : I Gusti Agung Ayu Made Dessy Nataliasari Kelas                     : 1TA02 Npm                     : 13315189 Mata Kuliah        : Geologi Teknik Dosen                   : Tri Handayani Bandara Internasional Ngurah Rai A.    STUDI PENDAHULUAN Bandar Udara Internasional Ngurah Rai adalah bandar udara internasional yang terletak di sebelah selatan Bali, Indonesia, tepatnya di daerah Tuban, Kuta, sekitar 13 km dari Denpasar. Kode IATA-nya adalah DPS, sedangkan Kode ICAO-nya WADD (dahulu WRRR). Bandara Ngurah Rai merupakan bandara tersibuk ketiga di Indonesia, setelah Bandara Internasional Soekarno-Hatta dan Bandara Internasional Juanda. Nama bandara ini diambil dari nama I Gusti Ngurah Rai, seorang pahlawan Indonesia dari Bali. Penyelesaian Pengembangan Pelabuhan Udara Tuban ditandai dengan peresmian oleh Presiden Soeharto pada tanggal 1 Agustus 1969, yang sekaligus menjadi momen perubahan nama dari Pelabuhan Udara Tuban menjadi Pelabuhan

TEORI BALOK-KOLOM BAJA

A.    Profil Wide Flange Profil Wide Flange adalah profil berpenampang H atau I yang dihasilkan dari proses canai panas ( Hot rolling mill ). Baja Profil WF-beam memiliki dimensi tinggi badan (H), lebar sayap (B), tebal badan (t1), tebal sayap (t2) merata dari ujung hingga pangkal radius (r). B.   Definisi Balok-Kolom Suatu komponen struktur harus mampu memikul beban aksial (tarik/tekan) serta momen lentur. Apabila besarnya gaya aksial yang bekerja cukup kecil dibandingkan momen lentur yang bekerja, maka efek dari gaya aksial tersebut dapat diabaikan dan komponen struktur tersebut dapat didesain sebagai komponen balok lentur. Namun apabila komponen struktur memikul gaya aksial dan momen lentur yang tidak dapat diabaikan salah satunya, maka komponen struktur tersebut dinamakan balok-kolom ( beam-column ) (Agus Setiawan : 200 8 ). Elemen balok-kolom umumnya dijumpai pada struktur-struktur statis tak tertentu.    Akibat kondisi pembebanan yang bekerja, maka batang AB tidak

Pengelompokan Jalan Sistem Transportasi

Jalan umum menurut fungsinya di Indonesia dikelompokkan ke dalam jalan arteri, jalan kolektor, jalan lokal Ø  Jalan arteri, merupakan jalan umum yang berfungsi melayani angkutan utama dengan ciri perjalanan jarak jauh, kecepatan rata-rata tinggi, dan  jumlah jalan masuk (akses) dibatasi secara berdaya guna. Ø  Jalan kolektor, merupakan jalan umum yang berfungsi melayani angkutan  pengumpul atau pembagi dengan ciri perjalanan jarak sedang, kecepatan rata-rata sedang, dan jumlah jalan masuk dibatasi. Ø  Jalan lokal, merupakan jalan umum yang berfungsi melayani angkutan setempat dengan ciri perjalanan jarak dekat, kecepatan rata-rata rendah, dan  jumlah jalan masuk tidak dibatasi. Sementara Jalan umum menurut statusnya dikelompokkan ke dalam jalan nasional,  jalan provinsi, jalan kabupaten, jalan kota, dan jalan desa. Ø  Jalan nasional, merupakan jalan arteri dan jalan kolektor dalam sistem  jaringan jalan primer yang menghubungkan antaribukota provinsi, dan jalan strateg

Jalan Raya Sistem Transportasi

Jalan adalah prasarana transportasi darat yang meliputi segala bagian jalan, termasuk bangunan pelengkap dan perlengkapannya yang diperuntukkan bagi lalu lintas, yang berada pada permukaan tanah, di atas permukaan tanah, di bawah permukaan tanah dan/atau air, serta di atas permukaan air, kecuali jalan kereta api, jalan lori, dan jalan kabel. Jalan raya merupakan sarana atau tempat untuk dilalui kendaraan, baik itu kendaraan bermotor ataupun sejenisnya. Oleh sebab itu jalan raya merupakan sarana yang sangat penting dan berpengaruh dalam segala aspek kehidupan. Dari segi manapun jalan raya merupakan penggerak suatu ekonomi dan kemajuan dari suatu Negara.  Pada dasarnya pembangunan jalan raya adalah proses pembukaan ruangan lalu lintas yang mengatasi pelbagai rintangan geografi. Proses ini melibatkan pengalihan muka bumi, pembangunan jembatan dan terowong, bahkan juga pengalihan tumbuh-tumbuhan. (Ini mungkin melibatkan penebasan hutan). Berbagai jenis mesin pembangun jalan akan d

ILMU UKUR TANAH dalam Teknik Sipil

                Ilmu ukur tanah adalah bagian dari ilmu geodesi yang mempelajari cara-cara pengukuran di permukaan bumi dan di bawah tanah untuk berbagai keperluan seperti pemetaan dan penentuan posisi relatif pada daerah yang relatif sempit sehingga unsur kelengkungan permukaan buminya dapat diabaikan.               Pengukuran adalah sebuah teknik pengambilan data yang dapat memberikan nilai panjang, tinggi dan arah relatif dari sebuah objek ke objek lainnya. Pengukuran terletak antara ilmu geodesi dan ilmu pemetaan. Hasil penelitian geodesi dipakai sebagai dasar referensi pengukuran, kemudian hasil pengelolaan data pengukuran adalah dasar dari pembuatan peta.               Ilmu ukur tanah juga mempelajari ukuran dan bentuk bumi serta menyajikannya dalam bentuk tertentu, sedangkan ilmu geodesi berguna bagi pekerjaan perencanaan yang membutuhkan data-data koordinat dan ketinggian titik lapangan. Ilmu geodesi adalah suatu ilmu yang mempelajari tentang bentuk dan ukuran bumi baik d